Senin, 06 Mei 2013

Keindahan Langit Malam

Tahukah anda apa perbedaan langit malam di daerah yang "masih belum begitu terjamah" oleh pesatnya globalisasi teknologi yang saat ini sedang terjadi secara terus menerus dengan langit malam di daerah perkotaan yang notabene sudah ramai oleh perkembangan teknologi saat ini?

Ya tentunya ada bedanya, lalu apa yang membedakannya?

Untuk di daerah yang bisa kita katakan pedesaan, yang kehidupannya tidak begitu dinamis seperti di daerah perkotaan (maklum saya sendiri perantau yang berasal dari daerah pedesaan) jadi tahu perbedaan cara hidup penduduk di kota dan di desa, jadi langsung to the point aja, untuk langit malam hari di pedesaan masih memiliki pemandangan malam yang bisa kita nikmati keindahannya. Bagaimana tidak? Hampir di seluruh penjuru langit malam di pedesaan dapat terlihat berbagai macam benda angkasa (kebanyakan bintang, beberapa planet besar terdekat, dan benda-benda angkasa lainnya) dengan cahaya pancarannya yang berbeda-beda memberikan suasana malam menjadi lebih indah :D.
Kita lihat saja contohnya


Sedangakan untuk di daerah perkotaan sangat sulit untuk mendapatkan pemandangan langit malam seperti itu? Kok bisa? Nah jawabannya karena dengan dinamisme yang ada di perkotaan, membuat malam hari pun masih banyak aktivitas yang terjadi di daerah perkotaan, entah itu aktivitas industri, pendidikan, dan sebagainya. Akibatnya pada saat malam hari di daerah perkotaan terjadi polusi cahaya terhadap langit malam kota. Apa itu polusi cahaya? yaitu saat cahaya dari lampu atau dari pijaran cahaya lain yang disebabkan aktivitas di malam hari di daerah perkotaaan intensitasnya terlalu banyak sehingga mengalahkan intensitas cahaya dari benda-benda di langit malam yang masuk ke bumi, sehingga benda-benda lagit di langit malam pun menjadi susah untuk dinikmati (sebagai perantau saya juga tak bisa menikmati lagi pemandangan indah langit malam).
Kita lihat contoh polusi cahaya



Kita lihat perbandingan antara langit malam di pedesaan dan langit malam di perkotaan

Maha Luasnya Alam Semesta

SUBHANALLOH


Ini saya dapat dari sebuah halaman di internet (saya lupa persisnya), yaitu gambar pemandangan planet-planet dalam tata surya matahari kita dilihat dari bumi jika jaraknya masing-masing disamakan dengan jarak bulan ke bumi. 

  (klik dan zoom  gambar tersebut untuk dapat melihat secara jelas)

Kita bisa lihat dari gambar tersebut seolah-olah planet-planet tersebut begitu dekat dengan bumi kita ini, bahkan dapat kita lihat jupiter menutupi seluruh pandangan langit pada horizon tersebut. Ini membuktikan begitu maha besar dan luas alam semesta ini. 

Bahkan dari berbagai sumber yang saya terima, bintang yang sangat besar (canis mayor kalau tidak salah) yang bisa terdeteksi oleh kecanggihan teknologi saat ini memiliki ukuran yang sangat jauh lebih besar dibandingkan dengan matahari, bahkan jika didekatkan matahari terlihat seolah-olah titik yang begitu kecil, padahal kita ketahui bahwa matahari memiliki ukuran yang jauh lebih besar dibandingkan dengan jupiter.

 

Bayangkan sekecil apakah ukuran bumi kita jika dibandingkan dengan bintang yang sangat besar tersebut? Apalagi kita manusia dan makhluk-makhluk Alloh lain yang begitu banyak jumlahnya namun masih bisa menempati bumi ini, seberapa kecil kah kita dibandingkan dengan ukuran alam semesta ini? Tentunya sangatlah kecil.